Kejadian Aneh Datang setelah Tinggalkan Dunia Riba

meninggalkan riba


SESEORANG di Negara Uni Emirat Arab telah bercerita kepada Abu Abdirrahman secara pribadi. Dia berkata,

“Aku dahulu bekerja di bank ribawi, dan aku sudah sering mendengar bahwa bunga bank itu haram, dan
bekerja di bank seperti ini adalah tidak boleh. Maka karena itu aku memutuskan untuk meninggalkan pekerjaan tersebut. Dengan bertawakal kepada Allah akhirnya aku keluar. Padahal waktu itu aku belum memiliki pekerjaan pengganti. Akhirnya aku pun menganggur. 


Namun tidak lama aku membaca lowongan pekerjaan di sebuah kementrian. Segeralah aku melayangkan lamaran pekerjaan melalui pos. Dulu masih zamannya pos. Saat itu aku tidak menemui siapapun. Tidak pergi kemanapun selain kantor pos, dan di kementrian aku tidak memiliki kerabat atau semacamnya. 

Namun ada kejadian aneh setelah aku melayangkan surat lamaran tersebut. Esoknya ada telepon dan si penelpon bertanya, “Apakah Anda si fulan bin fulan?” Saya kemudian menjawab, “Ya, benar”. Lalu dia berkata, “Anda tercatat dalam data kami telah absen selama dua hari,” Aku lantas heran mendengar perkataan tersebut. 

Setelah melakukan pembicaraan agak lama, akhirnya aku tahu bahwa dia seorang sekretaris sebuah kementrian di Emirat tempat aku tinggal. Kemudian aku masuk pada hari ke tiga. aku masih merasa keheranan, sekaligus bersyukur dan memuji kepada Allah SWT. Maha benar Allah yang telah berfirman, “Barang siapa yang bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. dan memberinya rezeki dari arah yang tidak disang-sangka. (QS. Ath-Thalaq:2-3). [sumber: Hidup Bahagia tanpa Riba/Abu Abdirrahman]

Posting Lebih Baru Posting Lama

Leave a Reply

Diberdayakan oleh Blogger.